PHU Lampung Timur -Persiapan penyelenggaraan ibadah
haji tahun 2018 telah dimulai di penghujung tahun 2017. Selain mulai menyiapkan
dokumen jemaah yang masuk nominasi berhak lunas 2018, Direktorat Jenderal
Penyelenggaraan Haji dan Umrah (PHU) juga melaksanakan evaluasi teknis
pendaftaran, pembatalan, dan pelunasan haji reguler.
Menghadirkan peserta yang
mayoritas berasal dari Bank Penerima Setoran Biaya Penyelenggaraan Ibadah Haji
(BPS BPIH), Direktorat Jenderal PHU mengurai berbagai masalah pendaftaran,
pelunasan, dan pembatalan haji reguler. Acara yang digelar 12-13 Desember 2017
di hotel Aston Marina Ancol Jakarta dibuka oleh Direktur Pelayanan Haji Dalam
Negeri, Ahda Barori.
"Menurut laporan, banyak pendaftar
haji yang pernah berhaji belum 10 tahun dan tertolak sistem," kata Ahda
Barori dalam sambutan pembukaan, Jakarta, Selasa (12/12/2017).
Selain itu akan dibahas pula
permasalahan pencairan setoran awal BPIH pada pembatalan haji reguler.
"Waktu pencairan dana
pembatalan haji reguler sampai dana cair masih sangat lama. Perlu dicari di
mana penyebabnya," imbuh Ahda.
Sedangkan pelunasan haji reguler
menurut Ahda tidak banyak permasalahan atau berjalan dengan lancar.
"Sedikit permasalahan
pelunasan karena para Gubernur terlambat menerbitkan Keputusan Gubernur tentang
TPHD, sehingga proses pelunasan diperpanjang hanya untuk mengakomodir pelunasan
TPHD," ungkapnya.
Selain itu, masih menurut Ahda,
saat pelunasan seharusnya jemaah telah mendapatkan buku manasik dan souvenir
haji, namun beberapa diantaranya terlambat menerimanya dari BPS BPIH.
"Ada beberapa masalah
pelunasan haji reguler yang selengkapnya nanti akan dirinci oleh Kasubdit
Pendaftaran dan Pembatalan Haji Reguler. Semua masalah yang akan dievaluasi
supaya diputuskan solusinya," tegasnya.
Menutup sambutannya, Ahda
meminta semua pihak disiplin dalam menjalankan tugasnya demi peningkatan
pelayanan jemaah haji.
"Semua pihak harus bekerja
sebaik mungkin supaya jemaah terlayani dengan baik," tandasnya. (phu/lamtim)
Sumber: Dirjen Haji RI
Posting Komentar untuk "PHU Mengajak BPS BPIH Evaluasi Pelayanan Haji Termasuk Pendaftaran, Pelunasan Dan Pembatalan"
Jadilah komentator yang baik dan santun ...