Ketua Pengurus Wilayah Forum Komunikasi Alumni Petugas Haji Indonesia (PW FKAPHI) Sulawesi Utara, Wahyudin Ukoli menegaskan, seluruh pengurus dan anggota siap membantu pemerintah mensosialisasikan Keputusan Menteri Agama nomor 660 tahun 2021 tentang Pembatalan Keberangkatan Jemaah Haji.
“Dan alhamdulillah, hal ini didukung penuh oleh Pak Kanwil dengan mengatakan akan menginstruksikan kepada seluruh Kepala Seksi Penyelenggara Haji dan Umrah di Kantor Kementerian Agama Kabupaten Kota untuk melibatkan FKAPHI sebagai salah satu narasumber dalam kegiatan sosialisasi KMA nomor 660 tahun 2021,” terangnya usai bersama pengurus FKAPHI keluar dari ruang kerja Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Sulawesi Utara Anwar Abubakar, Senin siang, (28/06/2021).Tertundanya pemberangkatan jamaah haji, kata Wahyudin, menjadikan jemaah memiliki waktu yang panjang untuk memantapkan ilmu manasiknya. “Terutama dalam pengetahuan dan penguasaan doa-doa, bahkan juga termasuk bacaan Al-Qurannya, serta pengetahuan filosofisnya alias hikmah di balik ritual syariat haji tersebut,” ucapnya lagi.
Wahyudin juga mengatakan, pihaknya sangat mengapresiasi dukungan yang diberikan Kantor Wilayah Kementerian Agama Sulawesi Utara dalam memperkuat program manasik haji sepanjang tahun.
“Bahkan, Pak Kanwil barusan di sela-sela pertemuan menyampaikan poin penting bahwa program manasik haji sepanjang tahun ini harus ada target. Dan satu lagi yang membuat kami seluruh pengurus wilayah merasa gembira dan terharu serta menyampaikan ucapan banyak terima kasih adalah ketersediaan beliau yang langsung mengatakan akan melibatkan FKAPHI dalam semua kegiatan di bidang penyelenggaraan haji dan umrah,” jelasnya.
Perlu diketahui selain dihadiri pengurus FKAPHI dari berbagai unsur lintas kementerian, TNI Polri dan dinas kesehatan, pertemuan itu juga dihadiri oleh Kepala Bidang Penyelenggaraa Haji dan Umrah PHU), Kementerian Agama Sulawesi Utara Rikson Hasanati. “Pak Kabid PHU juga ikut mendampingi kami. Dan beliau juga duduk sebagai Dewan Pembina di kepengurusan ini,” terang Wahyudin lagi.
Posting Komentar untuk "Alumni Petugas Haji Siap Sosialisasikan KMA 660/2021 dan Perkuat Manasik Haji"
Jadilah komentator yang baik dan santun ...